Minggu, 01 September 2013

Khasiat Buah Mengkudu

Khasiat Buah Mengkudu,- Mungkin hanya beberapa orang saja yang suka sama buah yang satu ini, karena buah mengkudu ini memiliki bau yang tidak enak sekali. Buah mengkudu tersebut yang dalam bahasa Hawai disebut Noni, berasal dari Asia Tenggara.Buah mengkudu ini hidup didataran rendah pada ketinggian 1500 meter, Ciri pohon tersebut memiliki tinggi tiga sampai delapan meter. bunga berwarna putih, sedangkan buahnya yang masih berusia muda berwarna hijau mengkilap dan buahnya yang sudah tua berwarna putih berbintik hitam. Selain itu juga buah mengkudu ini memiliki khasiat untuk kesehatan tubh kita, anda mau tahu ? khasiat yang dimiliki buah mengkudu tersebut mari kita simak sama - sama dibawah ini tentang khasiat buah mengkudu. 

Khasiat Buah Mengkudu Untuk Kesehatan 


Berikut ini beberapa khasiat buah mengkudu :
  1. Meningkatkan daya tahan tubuh
  2. Menormalkan tekanan darah
  3. Melawan tumor dan kanker
  4. Menghilangkan rasa sakit
  5. Mengatasi peradangan dan alergi
  6. Anti bakteri
  7. Membantu suasana hati (mood) yang positif
  8. Membantu pengaturan siklus energi tubuh 
Kandungan yang terdapat dalam buah mengkudu :


1. Zat nutrisi: secara keseluruhan mengkudu merupakan buah makanan bergizi lengkap. Zat nutrisi yang dibutuhkan tubuh, seperti protein, viamin, dan mineral penting, tersedia dalm jumlah cukup pada buah dan daun mengkudu. Selenium, salah satu mineral yang terdapat pada mengkudu merupakan antioksidan yang hebat. Berbagai jenis senyawa yang terkandung dalam mengkudu : xeronine, plant sterois,alizarin, lycine, sosium, caprylic acid, arginine, proxeronine, antra quinines, trace elemens, phenylalanine, magnesium, dll.
2. Terpenoid. Zat ini membantu dalam proses sintesis organic dan pemulihan sel-sel tubuh.
3. Zat anti bakteri.Zat-zat aktif yang terkandung dalam sari buah mengkudu itu dapat mematikan bakteri penyebab infeksi, seperti Pseudomonas aeruginosa, Protens morganii, Staphylococcus aureus, Bacillus subtilis, dan Escherichia coli. Zat anti bakteri itu juga dapat mengontrol bakteri pathogen (mematikan) seperti Salmonella montivideo, S . scotmuelleri, S . typhi, dan Shigella dusenteriae, S . flexnerii, S . pradysenteriae, serta Staphylococcus aureus.
4. Scolopetin. Senyawa scolopetin sangat efektif sebagi unsur anti peradangan dan anti-alergi.
5. Zat anti kanker. Zat-zat anti kanker yang terdapat pada mengkudu paling efektif melawan sel-sel abnormal.
6. Xeronine dan Proxeronine. Salah satu alkaloid penting yang terdapt di dalam buah mengkudu adalah xeronine. Buah mengkudu hanya mengandung sedikit xeronine, tapi banyak mengandung bahan pembentuk (precursor) xeronine alias proxeronine dalam jumlah besar. Proxeronine adalah sejenis asam nukleat seperti koloid-koloid lainnya. Xeronine diserap sel-sel tubuh untuk mengaktifkan protein-protein yang tidak aktif, mengatur struktur dan bentuk sel yang aktif. 

Demikian pembahasan tentang khasiat buah mengkudu untuk kesehatan dan lengkap dengan kandungan yang terdapat dalam buah mengkudu tersebut, semoga bermanfaat setelah menyimak pembahasan yang di atas tersebut dan selamat untuk segera mencobanya. 

Khasiat Buah Mengkudu




Buah mengkudu merupakan jenis buah bergizi lengkap, zat nutrisi yang terdapat didalam buah mengkudu sangat dibutuhkan oleh tubuh, seperti vitamin, mineral, dan protein penting tersedia didalamnya. Secara kimia buah mengkudu banyak mengandung xeronine, plant sterois, alizarin, lycine, sosium, coprylic, acid, arginine, proxeronine, antra quinines, trace, elemens, phenylalanine, dan magnesium. - See more at: http://khasiatdaunalami.blogspot.com/2012/10/khasiat-buah-mengkudu.html#sthash.GbUR9sks.dpuf
Buah mengkudu merupakan jenis buah bergizi lengkap, zat nutrisi yang terdapat didalam buah mengkudu sangat dibutuhkan oleh tubuh, seperti vitamin, mineral, dan protein penting tersedia didalamnya. Secara kimia buah mengkudu banyak mengandung xeronine, plant sterois, alizarin, lycine, sosium, coprylic, acid, arginine, proxeronine, antra quinines, trace, elemens, phenylalanine, dan magnesium. - See more at: http://khasiatdaunalami.blogspot.com/2012/10/khasiat-buah-mengkudu.html#sthash.GbUR9sks.dpuf

Minggu, 25 Agustus 2013

Manfaat Buah Pir untuk Kesehatan

Manfaat Buah Pir,- Hanya beberapa orang saja yang mengenal buah yang satu ini, karena buah yang satu ini harganya yang cukup mahal beda tipis sama harga apel. Buah dengan warna kuning serta dengan bintik - bintik kuning memang sangat enek untuk di konsumsi yang mampu menghilangkan rasa haus karena memiliki kandungan air yang banyak sekali didalam buah pir tersebut. Selain rasanya yang enak dan menyegarkan buah pir juga sangat bermanfaat sekali untuk kesehatan tubuh kita. mau tahu ? mari kita simak sama - sama dibawah ini tentang manfaat buah pir untuk kesehatan pada tubuh. 

Manfaat Buah Pir untuk Kesehatan 


Berikut beberapa manfaat buah pir untuk kesehatan :

 Menstabilkan Tekanan Darah
Selain memiliki kandungan vitamin dan serat, buah pir juga memiliki kandungan antioksidan yang bermanfaat untuk menstabilkan tekanan darah
Meningkatkan Kekebalan Tubuh
Karena buah pir juga mengandung berbagi vitamin seperti A, K, C, B2, kalsium B3, B6, mineral,  kalium dan magnesium, maka semua kandungan itu bisa berfungsi untuk meningkatkan system kekebalan tubuh.
Mencegah Alzheimer
Selain dagingnya segar, kulit buah pir mengandung antioksidan quercetin yang bermanfaat untuk mencegah penyakit Alzheimer (menurut penelitian dari Cornell University).
Mencegah Osteoporosis.
Buah pir juga mengandung boron yang dibutuhkan tubuh yang berfungsi untuk mempertahankan kalsium, dengan begitu osteoporosis bisa dicegah.

Cobalah makan buah pir tersebut jangan di ragukan lagi meskipun harganya cukup mahal tapi,begitu banyak sekali manfaatnya yang terkandung dalam buah yang satu ini. Selain banyak manfaatnya buah pir juga memiliki beberapa kandungan gizi yang sangat bagus untuk kesehatan pada tubuh kita diantaranya sebagai berikut : 

Karbohidrat > 15,46 g
Protein > 0,38 g
Gula > 9,80 g
Diet serat > 3,1 g
Thiamin (Vitamin B1) > 0,012 mg
Riboflavin (Vitamin B2) > 0,025 mg
Niacin (Vitamin B3) > 0,157 mg
Asam pantotenat (Vitamin B5) > 0,048
Vitamin B6 > 0,028 mg
Folat (Vitamin B9) > 7 mg
Vitamin C > 4,2 mg
Besi > 0,17 mg
Kalsium > 9 mg
Magnesium > 7 mg
Kalium > 119 mg
Fosfor > 11 mg
Zinc > 0,10 mg

Mungkin itulah beberapa kandungan yang terdapat dalam buah pir, semoga bermnfaat setelah menyimak penjelasan yang di atas tersebut, wassalam. 

Manfaat Buah Pir untuk Kesehatan








Selasa, 20 Agustus 2013

Manfaat Buah Anggur Untuk Kesehatan dan Kecantikan

Manfaat buah anggur,- Siapa sih yang tidak suka sama buah yang satu ini, selain bentuk buahnya yang cantik dan manis. Buah yang satu ini juga memiliki kandungan gizi yang sangat tinggi dan berperan penting dalam menjaga kesehatan pada tubuh, menjaga stamina serta akan terhindar dari berbagai macam penyakit. Bukan hanya rasanya yang menyegarkan dan manis, tetapi buah yang satu ini memiliki banyak manfaat untuk kesehatan serta kecantikan. Apa saja manfaatnya tersebut ? mari kita simak sama - sama berikut di bawah ini. 

Manfaat Buah Anggur Untuk Kesehatan 


Berikut ini beberapa manfaat buah anggur untuk kesehatan :
  • Sembelit > Dalam buah anggur ini mengandung asam organik serta gula yang sangat baik untuk mengatasi keluhan sembelit.
  • Gangguan ginjal > Anggur dapat membantu menyingkirkan asam pada ginjal. Hal ini berarti mengurangi gangguan pada tekanan ginjal.
  • Asma > Buah yang satu memiliki kekuatan  assimilatory yang dapat meningkatkan kadar air dalam paru-paru. Hal ini sangat baik bagi penderita asma karena dapat mengurangi masalah sesak nafas.
  • Kelelahan > Jus anggur dapat mengurangi kelelahan serta dengan diimbangi dengan istirahat yang cukup karena jus anggur ini mengandung energi instan serta kaya akan dengan zat besinya tersebut.
  • Pencernaan > Alangkah baiknya anda mengonsumsi buah anggur bila anda sedang mengalami gangguan pencernaan karena buah anggur ini dapat mengatasi masalah perut lainnya. 
  • Penyakit jantung > Tingkat oksida nitrat dalam darah akan meningkat ketika Anda mengonsumsi buah anggur, yang bermanfaat untuk mencegah pembekuan dan mengurangi risiko penyakit jantung. Antioksidannya juga dapat menghentikan oksidasi kolesterol LDL yang menghambat pembuluh darah.
  • Migrain > Dengan  cara minum  jus anggur secara murni tanpa campuran air dengan diminum pada setiap pagi pasti penyakit migrain anda akan cepat sembuhnya.
  • Kanker payudara > Menurut para ahli penelitian juga menunjukkan bahwa jus anggur yang warna ungu dapat membantu dalam mencegah kanker payudara yang signifikan mengurangi masa tumor pada payudara tersebut. 
Itulah beberapa penjelasan yang secara singkat tentang manfaat buah anggur untuk kesehatan, maka konsumsilah buah anggur dari mulai sekarang agar stamina anda dapat terjaga serta akan terhindar dari berbagai macam penyakit. 

 Adapun Manfaat Buah Anggur Untuk Kecantikan 

  • Mengatasi Kulit Kusam
    Untuk mendapat manfaat buah anggur untuk mengatasi kulit kusam.Tambahkan beberapa sendok makan tepung terigu dalam secangkir anggur yang telah dihaluskan.Gunakan makser ini pada kulit Anda dan mencucinya setelah 15-20 menit.Lanjutkan dengan memakai toner dan pelembab untuk menyehatkan dan meremajakan kulit kusam.
  • Mencerahkan Kulit
    Blender 1/2 bagian kiwi beserta dua sendok makan jus anggur dan satu sendok makan madu.Gunakan sebagai masker untuk mendapatkan kulit wajah nampak lebih cerah dan sehat.Kandungan vitamin C pada buah kiwi dipadu antioksidan pada buah anggur merupakan kombinasi yang ampuh untuk melawan radikal bebas dan amat baik untuk menutrisi kulit.
  • Mengencangkan kulit
    Blender 5-6 buah anggur bersama dengan satu sendok makan madu dan minyak biji anggur sampai halus.Terapkan masker ini pada kulit Anda dan diamkan selama 15 menit,kemudian cuci sampai bersih dan terapkan pelembab untuk mendapatkan kulit yang halus.Masker kombinasi ini baik untuk mengencangkan kulit sekaligus mengobati jerawat dan membantu pengelupasan sel kulit mati. 
Mungkin itulah yang bisa dijelaskan tentang beberapa manfaat buah anggur untuk kecantikan, semoga ada mafaatnya setelah menyimak artikel yang diatas ini serta jangan ragu lagi untuk segera mengonsumsi buah anggur tersebut karena banyak sekali manfaat yang terkandung didalamnya untuk tubuh kita, selamat untuk mencobanya. 

Manfaat Buah Anggur Untuk Kesehatan dan Kecantikan





Rabu, 31 Juli 2013

Manfaat Lidah Buaya

Manfaat Lidah Buaya,- Mungkin selama ini anda sudah pada tahu atau sering mendengarnya dengan tanaman yang satu ini. Kebanyakan orang tanaman yang satu ini suka dijadikan untuk tanaman hias dihalaman rumahnya, karena bentuknya yang unik bersisik dan yang berwarna hijau yang mampu hidup didaerah yang panas dan sedikit air. Tanaman yang satu ini sebenarnya sudah terkenal sejak dulu sebagai tanaman hias dan juga sebagai tumbuhan obat yang kaya akan manfaatnya. Lidah Buaya ini manfaatnya yaitu dibidang kesehatan yang sangat banyak sekali sehingga membuat lidah buaya tersebut kini banyak di cari oleh manusia. Anda mau tahu ? manfaat apa saja yang terkandung dalam tanaman yang satu ini, marilah kita simak sama - sama dibawah ini tentang manfaat lidah buaya. 

Manfaat Lidah Buaya Untuk Kesehatan


Berikut beberapa manfaat lidah buaya untuk kesehatan :
  1. Obat bisul > Sediakan tangkai daun lidah secukupnya yang masih pada segar, cuci sampai bersih, tumbuk sampai halus, lalu tambahkan dengan garam dapur secukupnya, gunakan ramuan tersebut untuk melumuri bagian tubuh yang diserang bisul.
  2. Obat batuk > Siapkan daun lidah buaya 15-18 cm, cuci sampai bersih, kemudian potong-potong seperlunya, rebus dengan air seperlunya, sampai mendidih. biarkan sampai dingin kemudian saring ambil airnya, minum.
  3. Merawat rambut >  Siapkan beberapa tangkai daun lidah buaya tersebut yang masih pada segar, lalu ambil isi bagian dalamnya yang berbentuk seperti gel, gunakan untuk keramas saat sebelum mandi biarkan sampai agak kering, lalu bilas sampai bersih lakukan dengan rutin 
Bahan alami dari dulu memang paling ampuh untuk menyembuhkan berbagai jenis penyakit, sehingga banyak orang tua dahulu jarang sekali terkena penyakit dan mereka tetap awet muda. Sekarang ini salah satunya sudah menggunakan bahan kimia yang dapat mengakibatkan munculnya berbagai jenis penyakit. semoga manfaat lidah buaya yang diatas tersebut bisa membantu permasalahan yang anda hadapi bila digunakan dengan cara teratur dan akan mendapatkan hasil yang sempurna. 

Manfaat Lidah Buaya Untuk Kecantikan

Menghilangkan bekas jerawat 
  Bagi anda yang bingung bagaimana menghilangkan jerawat dan bekasnya dengan cepat, anda bisa menggunakan lidah buaya untuk menghilangkannya. Gel lidah buaya yang dingin di kulit akan mengurangi bakteri penyebab jerawat dan bekas jerawat juga bisa dengan mudah dihilangkan.
Merawat rambut
 Sudah tidak asing lagi kalau lidah buaya memang baik untuk perawatan rambut. Manfaat lidah buaya bukan hanya untuk melembutkan rmbut tapi juga untuk menyuburkan rambut. Khasiat lidah buaya untuk perawatan rambut sudah bisa anda nikmati pada beberapa merek shampoo yang dijual di pasaran. Selain menggunakan shampoo anda juga bisa memanfaatkan lidah buaya secara langsung untuk perawatan rambut agar lebih indah.
Memperlambat penuaan dini 
 Yang ingin tampil lebih muda, gunakan manfaat lidah buaya untuk mencegah penuaan dini pada kulit wajah anda. 

Mungkin itulah penjelasan tentang manfaat lidah buaya untuk kecantikan, semoga bermanfaat setelah menyimak artikel yang diatas tersebut. 

Manfaat Lidah Buaya










  1.  
     
     
     
     
  2.  
     
     
     
  1.  
     
     
  1. Ambil beberapa buah tangkai daun lidah buaya yang masih segar, ambil isi bagian dalam yang berbentuk seperti gel, gunakan untuk keramas sebelum mandi, lakukan dengan rutin dua - tiga kali seminggu - See more at: http://sastraku-siji.blogspot.com/2013/06/manfaat-lidah-buaya.html#sthash.8VDXv71Z.dpuf

  1. Ambil daun lidah buaya 15-18 cm, cuci sampai bersih, potong-potong seperlunya kemudian rebus dengan air secukupnya, saring ambil airnya lalu minum. - See more at: http://sastraku-siji.blogspot.com/2013/06/manfaat-lidah-buaya.html#sthash.8VDXv71Z.dpu
 

Senin, 29 Juli 2013

Khasiat Minyak Zaitun

Khasiat Minyak Zaitun,- Minyak Zaitun ini sudah digunakan pada zaman dahulu lalu untuk kebutuhan konsumsi dan juga untuk kecantikan para wanita. Minyak yang satu ini juga ternyata masih banyak kegunaan yang sangat berharga sekali, bukan saja untuk menghemat uang tapi bisa juga untuk memberikan kemudahan untuk kehidupan keluarga kita. minyak zaitun telah berperan sebagai promosi kesehatan yang paling diandalkan, juga telah diterima oleh kalangan luas. Fenomena pemasaran yang sukses bukan karena pengaruh kemasannya, melainkan memang benar ia mengandung nilai gizi tinggi dalam pengunaannya. Mari kita simak sama - sama di bawah ini tentang khasiat minyak zaitun untuk kesehatan dan untuk kencantikan pada kaum hawa. 

Khasiat Minyak Zaitun Untuk Kesehatan


Berikut ini beberapa khasiat minyakzaitun untuk kesehatan :
  • Mengurangkan pengambilan lemak dalam diet harian
  • Menghindari penyakit kardiovaskular dan arteriosclerosis
  • Mengelakkan pembentukan batu hempedu (gallstone)
  • Membantu penghadaman dan mengurangkan ulser perut
  • Antioksidan dan antikanser
  • Membantu keseimbangan metablisme tubuh, pertumbuhan tulang dan tubuh yang baik (khasnya bagi kanak-kanak)
  • Membekal vitamin E yang tinggi
  • Kecantikan (kulit dan rambut)
  • Kestabilan asid lemak
  • Membekal pelbagai vitamin untuk antipenuaan
  • Kegunaan massage therapy
  • Berkesan untuk bisul, ruam lampin, dan gatal-gatal 
 Mungkin itulah secara singkat beberapa khasiat minyak zaitun untuk kesehatan yang bisa dijelaskan, semoga bisa dapat pengetahuan lebih dari khasiat minyak zaitun tersebut. 

Khasiat Minyak Zaitun Untuk Kecantikan 

Berikut adalah hal yang bisa dilakukan minyak zaitun untuk kecantikan Anda :
  1. Mambersihkan sisa makeup > Celupkan kapas  ke dalam minyak zaitun lalu oleskan pada wajah anda, sehingga anda kembali bersih seperti semula lagi.
  2. menghaluskan kutikula > Seperti biasa celupkan kuku jari anda ke dalam minyak zaitun yang hangat, sehingga minyak tersebut akan membuat kutikula melunak.
  3. Melembutkan rambut yang kasar > Yang pertama siram rambut anda dengan minyak zaitun, lalu bungkus dengan kain atau handuk kemudian diamkan selama 30 menit. lakukan perawatan tersebut seminggu sekali berikan jeda setelah menunjukan perubahan yang mambaik. 
  4. Pengganti krim cukur > Gunakan minyak zaitun tersebut sehingga dapat melembutkan rambut - rambut yang kasar tersebut.
  5. Melembabkan kulit kering > Oleskan minyak zaitun tersebut pada bagian - bagian tubuh anda yang kering.
  6. Masker wajah > Oleskan minyak zaitun tersebut pada wajah anda hindari area mata setelah 5 menit kurang, bilas dengan air hangat, minyak zaitun tersebut berfungsi sebagai masker anti penuaan, gunakan secara teratur. 
Mungkin itulah beberapa khasiat minyak zaitun untuk kecantikan yang bisa dijelaskan semoga dapat bermanfaat setelah menyimak artikel yang di atas tersebut. tidak usah ragu lagi dengan minyak zaitun ini karena sudah terbukti jelas banyak sekali khasiat serta manfaatnya tersebut, selamat untuk mencobanya wassalam. 

Khasiat Minyak Zaitun 


Khasiat Jambu Biji

Khasiat Jambu biji,- siapa sih yang tidak tahu sama buah yang satu ini ? pasti semuanya sudah pada tahu karena buah yang satu ini mudah sekali untuk ditemukan dihalaman rumah, dipinggiran jalan, bahkan dihutan sekalipun. Dengan buahnya yang berbentuk bulat terkadang juga lonjong yang didalamnya memiliki biji - biji yang sangat banyak sekali. Buah jambu ini juga memiliki rasa yang manis dan ada juga yang rasanya asam, yang memiliki daging berwarna merah dan ada juga yang berwarna putih dengan kulit buahnya yang berwarna hijau. Tanaman ini berasal dari Amerika Latin dan menyebar ke Asia seperti, Indonesia, Thailand, dan masih banyak yang lainnya. Tidak hanya buahnya yang enak untuk di konsumsi, tapi buah yang satu ini memiliki khasiat lainnya, pengen tahu khasiatnya ? mari kita simak sama - sama dibawah ini khasiat jambu biji untuk kesehatan.

Khasiat Jambu Biji Untuk Kesehatan 


Berikut ini beberapa khasiat jambu biji untuk kesehatan : 
  • Mengatasi diabetes > Serat pektinnya mampu berperan menurunkan kadar glukosa darah sehingga cocok dikonsumsi oleh penderita diabetes. 
  • Menyembuhkan infeksi > Dengan memiliki Vitamin C yang sangat tinggi didalam buah ini mampu menyembuhkan infeksi.
  • Mengatasi penyakit jantung koroner >
    Kadar kalium pada jambu biji membantu jantung berdetak lebih teratur. Kandungan asam elagat, asam linoleat, asam korbigen, dan juga serat mampu mengikat lemak sehingga menghindari terbentuknya plak, penyebab jantung koroner. 
  • Menurunkan tekanan darah tinggi > Kadar kalium dan serat yang mengikat lemak dapat membantu menurunkan tekanan darah tinggi.
  • Mencegah kanker >  Kandungan vitamin C yang tinggi serta senyawa flavonoid membuat jambu biji memiliki sifat antioksidan yang kuat yang mampu menghambat produksi nitrosamin, zat pemicu kanker. Vitamin C yang cukup dalam darah juga mendorong kerja selenium dalam menghambat sel kanker, terutama kanker paru-paru, prostat, payudara, dan usus besar. Likopen dalam jambu merah mampu menghambat oksidasi lemak sehingga mencegah kanker. 
Itulah beberapa penjelasan yang secara singkat tentang khasiat jambu biji untuk kesehatan pada tubuh, Semoga bermanfaat bagi anda yang membutuhkannya.

Kandungan Gizi Di dalam  Khasiat Jambu Biji 

Demikian pembahasan tentang khasiat jambu biji untuk kesehatan beserta kandungannya, semoga bisa bermanfaat setelah menyimak artikel yang di atas tersebut dan selamat untuk segera mencobanya akan khasiat jambu biji.

Khasiat Jambu Biji

Selasa, 23 Juli 2013

Manfaat Buah Strawberry

Manfaat Buah Strawberry,- Siapa sih yang tidak tahu dengan buah yang satu ini, seluruh orang pasti sudah tahu dengan buah strawberry. buah yang berwarna merah ini memiliki rasa yang manis dan asam yang membuat orang yang memakannya akan selalu ketagihan. Serta bukan sekedar untuk dimakan saja buah ini sering kali kita jumpai untuk hiasan cake dan minuman. Dengan warnanya yang begitu merah merona dan menggoda jadi sangat cocok untuk dijadikan hiasan tersebut. Tetapi, tidak hanya enak untuk di makan dan dijadikan hiasan saja buah yang satu ini banyak sekali manfaatnya untuk tubuh kita, mari kita simak dibawah ini sama-sama manfaat apa saja yang ada dalam buah strawberry ini.  

Manfaat Buah Strawberry Untuk Kesehatan 


Beberapa manfaat buah Strawberry untuk kesehatan tubuh diantaranya sebagai berikut : 
  • Mencegah timbulnya kanker > Dalam buah strawberry ini memiliki kandungan antioksidan dan anti-inflamasi yang mampu mencegah timbulnya kanker.
  • Meningkatkan sistem kekebalan pada tubuh > Selain kandungan antioksidan dan anti-inflamasi buah strawberry juga memiliki kandungan Vitamin C yang sangat ampuh untuk meningkatkan kekebalan pada tubuh.
  • Melancarkan sistem pencernaan > Banyak mengandung serat alami sedangkan kandungan kalorinya sangat sedikit sekali.
  • Menurunkan tekanan darah tinggi > Vitamin C yang terdapat dalam buah ini membantu sekali untuk menurunkan darah tinggi. 
  • Mampu mencegah alergi.
  • Mencegah terjadinya stroke.
  • Meredakan penyakit diare.
  • Mencegah penuaan dini. 
Mungkin itulah beberapa manfaat buah strawberry untuk kesehatan yang bisa dijelaskan,  Dan untuk mendapatkan nutrisi yang terkandung dalam strawberry secara utuh bisa dengan langsung mengkonsumsinya setelah dipetik dari pohon tanaman strawberry. 

Manfaat Buah Strawberry Untuk Kecantikan 

Inilah beberapa manfaat buah strawberry untuk kecantikan ; 
Melembutkan kulit > haluskan atau parut 1 buah strawberry, campurkan dengan madu, kemudian gunakan sebagai masker pada wajah, sambil dipijat lembut, diamkan masker ini menempel pada wajah sekitar 20 menit, yang terakhir bilas dengan air bersih.
Mengatasi jerawat > caranya kembali diparut buah strawberry dan tomat secukupnya dengan perbandingan yang berimbang, gunakan kembali sebagai masker wajah, kemudian diamkan selama 10-15, lalu bilas sampai bersih,lakukan dengan cara teratur. 
Menjadi rambut mengkilap dan halus > blender buah strawberry secukupnya kemudian campurkan dengan 1 sendok makan mayones, gunakan secara menyeluruh pada rambut sambil dipijat dengan lembut, lalu tutup dengan handuk yang hangat, diamkan selama 15 menit, yang terakhir keramas rambut sampai bersih dan rasakan khasiatnya rambut menjadi mengkilap dan harum. 

Itulah manfaat buah strawberry untuk kecantikan, mulaikecantikan kulit sampai dengan kecantikan rambut jangan di ragukan lagi dengan khasiat buah yang satu ini serba manfaat bukan? makannya sedia buah strawberry di kulkas anda, semoga bisa bermanfaat setelah menyimak penjelasan yang diatas dan yang terakhir selamat untuk mencobanya. 

Manfaat Buah Strawberry